HUBUNGAN TERPAAN MEDIA DENGAN TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG COVID-19

Authors

  • Agus Susanto Politeknik Harapan Bersama
  • Ahmad Aniq Barlian Politeknik Harapan Bersama
  • Ulfatul Latifah Politeknik Harapan Bersama
  • Kristy Natalia Suwito Politeknik Harapan Bersama

DOI:

https://doi.org/10.35326/medialog.v4i2.1207

Abstract

Kehidupan manusia saat ini tidak dapat dilepaskan dari media, bahkan media sudah menjadi bagian dari peradaban manusia. Informasi dari berbagai saluran telah menembus berbagai batas-batas geografis manusia. Media, baik media konvensional maupun online secara masif telah menjelma menjadi sumber  informasi bagi manusia. Di tengah situasi pandemi COVID-19 ini peran media menjadi sangat penting. Media berkompetisi untuk menginformasikan perkembangan COVID-19. Gempuran informasi media secara sadar atau tidak berperan dalam meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang COVID-19. Penelitian ini secara khusus bertujuan untuk menganalisis hubungan antara terpaan media dengan tingkat pengetahuan tentang COVID-19. Penelitian ini dibedah dengan menggunakan pendekatan cross-sectional. Pengumpulan data penelitian menggunakan instrumen kuesioner yang disebarkan kepada 313 responden. Penyebaran kuesinoner dilakukan secara daring dengan bantuan layanan perkacapan online (WhatApp). Data yang terkumpul dianalisis secara univariat dan bivariat dengan menggunakan bantuan SPSS 22. Analisis hasil penelitian secara deskriptif menunjukkan bahwa mayoritas responden mengakses informasi tentang COVID-19 kurang dari 1 jam setiap hari (77,3%) dan media yang digunakan untuk mengakses informasi tentang COVID-19 paling banyak adalah media online (63,9%). Berdasarkan analisis bivariat didapatkan bahwa adanya hubungan yang signifikan antara lama waktu mendapatkan terpaan media dengan pengetahuan (p=0,014) dan tidak ada hubungan yang signifikan antara sumber informasi dengan pengetahuan (p=3,81). Peneliti menyarankan kepada para stake holder supaya secara aktif memberikan penyuluhan kesehatan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang COVID-19.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2021-10-31