PENGARUH STRUKTUR AKTIVA DAN PROFITABILITAS TERHADAP STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN SUB SEKTOR PERDAGANGAN BESAR BARANG PRODUKSI YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2018-2022

Authors

  • Abdul Haji Ali Sabani Universitas Muhammadiyah Buton
  • Rabiyatul Jasiyah Universitas Muhammadiyah Buton

Keywords:

Struktur Aktiva, Profitabilitas, Struktur Modal

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh struktur aktiva dan profitabilitas secara simultan terhadap struktur modal pada perusahaan sub sektor perdagangan besar barang produksi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2018-2022. Pada penelitian ini, metode yang digunakan yaitu metode analisis statistik deskriptif dan analisis regresi linear berganda. Metode pengumpulan data dilakukan dengan cara melihat laporan keuangan masing-masing perusahaan dan diolah menggunakan aplikasi SPSS. Berdasarkan hasil penelitian maka diperoleh kesimpulan bahwa secara parsial struktur aktiva berpengaruh terhadap struktur modal, yang dilihat dari nilai signifikansi hasil uji parsial (uji-t) yaitu dengan nilai 0,000 lebih kecil dibandingkan dengan 0,05. Profitabilitas berpengaruh positif terhadap struktur modal, yang dilihat dari nilai signifikansi hasil uji parsial (uji-t) yaitu dengan nilai 0,018 lebih kecil dibandingkan dengan 0,05. Sedangkan secara simultan, struktur aktiva dan profitabilitas berpengaruh signifikan terhadap struktur modal, yang dilihat dari nilai signifikansi hasil uji simultan yaitu dengan nilai 0,000 lebih kecil dibandingkan dengan 0,05.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2024-12-01